Wednesday, 13 October 2021
Sabtu-Minggu, 9-10 Oktober 2021 SMK Negeri 4 Bandung mengadakan gebyar vaksin kedua yang merupakan tindak lanjut dari vaksinasi pertama yang dilaksanakan pada Sabtu-Minggu, 11-12 September 2021. Bekerja sama dengan SESKO AD TNI sebagai penyedia vaksin dan tenaga kesehatan, kegiatan ini berhasil memberikan 1111 dosis vaksin kepada siswa-siswi dan warga SMKN 4 Bandung, serta warga sekitar yang telah melakukan vaksin pertama di SMKN 4 Bandung. Proses vaknisasi dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat dengan bantuan OSIS SMKN 4 Bandung, mulai dari pengecekan suhu sebelum memasuki lokasi vaksinasi, proses skrining dan pengecekan kesehatan sebelum melakukan vaksinasi, kemudian setelah dilakukan vaksinasi, peserta mendapat satu gelas minuman dari sponsor Good Day. Kegiatan vaksinasi ini merupakan bentuk dukungan SMKN 4 Bandung untuk memutus rantai penyebaran dan perlindungan dari virus Covid-19.